gogogo!!! semanya gabung aja, di jamin ga bakal nyesel! yang pentig punya paypal
| More

Kamis, 25 Februari 2010

tips agar bisa bangun pagi

Sulit bangun pagi dan selalu lembur di malam hari pasti membuat kenyamanan tidur Anda terganggu. apalagi kita sebagai mahasiswa, selalu sibuk dengan pekerjaan kuliah di malam hari.
Cobalah untuk melatih diri tidur lebih awal, agar Anda bisa bangun pagi dengan segar. Rutinitas pekerjaan pun tidak akan terganggu bila Anda rutin melakukan tidur lebih awal.
tips cara mudah bangun pagi tanpa harus merasa terpaksa dan tersiksa:
• Buatlah rutinitas malam hari
Untuk bisa bangun lebih awal, salah satu kuncinya adalah tidur lebih wajar. Lakukan rutinitas malam hari yang bisamerangsang rasa kantuk. Mulailah dengan mandi air hangat, minum secangkir teh chamomile, lakukan pernapasan dalam atau berbaringlah di tempat tidur dengan berselimut atau bisa juga lakukan aktivitas ringan seperti membaca atau menulis buku harian. Jika Anda bisa melakukan ritual ini secara rutin sebelum tidur, dijamin Anda bisa tidur lebih awal dan bangun dengan perasaan segar di pagi hari.
• Matikan TV dan komputer
Televisi dan internet bisa merangsang Anda untuk melakukan banyak kegiatan di malam hari. Jangan menonton TV di tempat tidur dan berhenti berselancar di internet (facebook-an) mulai pukul 21.00 WIB.
• Hindari kafein
Sembilan belas cangkir kopi di siang hari mungkin bisa menjadikan Anda seperti burung hantu di malam hari. Mulailah berhenti mengonsumsi kopi setelah pukul 16.00 WIB jika tidur Anda di malam hari tidak ingin terganggu.
• Jangan konsumsi makanan berat di malam hari
Makan berat sebelum tidur dapat mengganggu ritual tidur dan membuat Anda lebih sulit bangun di pagi hari. Tetaplah melakukan aktivitas makan malam. Tapi ingat jangan mengonsumsi makanan dengan porsi yang berat. Konsumsi sup, semur vegetarian atau bisa juga dengan salad hangat dengan komposisi sayuran di malam hari. Ini lebih baik daripada Anda mengonsumsi banyak lemak seperti daging yang bisa membuat berat badan anda semkin bertambah.
• Buka tirai sebelum matahari terbit
Jika Anda ingin bangun lebih pagi, mintalah bantuan pada siapapun untuk membuka tirai Anda sebelum matahari terbit. Masuknya cahaya matahari ke dalam kamar tidur sangat baik, selain sebagai sirkulasi udara, sinar matahari juga bisa membangunkan tidur Anda.
• Kenali motivasi bangun di pagi hari
Pikirkan hal positif apa yang bisa memotivasi Anda untuk bangun lebih awal. Anda memerlukan alasan untuk melakukan sesuatu agar menjadi sukses, bukan hanya alasan untuk tidak melakukan sesuatu yang lain. Tulis dalam buku harian atau secarik kertas, aktivitas apa yang akan Anda mulai di pagi hari. Letakkan di samping tempat tidur Anda. Pasang alarm, tepat sebelum aktivitas Anda mulai di pagi hari.
• Membuat janji pagi
Adanya jadwal pertemuan pagi bisa melatih Anda untuk selalu bangun lebih awal. Kewajiban untuk bangun lebih awal, tidak hanya untuk diri sendiri tetapi juga untuk orang lain. Anda akan menganggap diri punya tanggung jawab jika Anda tahu bahwa kehadiran Anda sedang dinanti banyak orang.
• Beri hadiah pada diri sendiri
Jika Anda adalah tipe orang yang menanggapi imbalan untuk menyelesaikan tugas dengan baik, tips ini sangat penting. Berikan diri Anda hadiah sederhana seperti secangkir kopi di kafe favorit atau 15 menit membaca blog sebelum Anda melompat ke kamar mandi, tapi begitu Anda sudah melakukan kerja keras dan melakukan berbagai hal besar, manjakan diri Anda sebelum pergi ke kamar tidur. Berikan diri Anda sedikit imbalan, seperti pijatan lembut atau minum secangkir teh.

4 komentar:

bosgentongs mengatakan...

WaH Tips YanG CocoK Buat Aq... Aq TUh SeriNg Kna InsomNia EnTah Kenapa Kayakx Susah Banget Tidur...
Mau Co Ba Ah Tpsx....

Trims Gan,
http://bosgentongs.wordpress.com

deddysatrio mengatakan...

haha, sama adja seh... aku juga gitu...
selamat mencoba yaaaa

Um Bie mengatakan...

kayaknya yang posting tulisan ini sedang melihat dirinya...hehehehe.... Peace Ded...

deddysatrio mengatakan...

hwahahahahahahahaha
lha iyo thoooo
kan sharing2 pengalaman pribadi

Posting Komentar

4000 TV channels
Download TV Software. It's safe to install.
Safe to install software
Download TV Software. It's safe to install.
Number one rated software